Pondok Jati II Blok AS-31 Kab. Sidoarjo
+628113219992
informasi@generalsolusindo.com

Seperti Inilah Cara Kerja Internet

Seperti Inilah Cara Kerja Internet

Konsep Cara Kerja Internet Yang Perlu Kamu Ketahui

Internet sudah menjadi kebutuhan primer untuk saat ini, karena tanpa internet banyak aktivitas yang terhenti seperti misalnya untuk bekerja, berjualan, dan sebagainya. Tapi bagaimana konsep internet ini sebenarnya?
Kita harus memahami dahulu, apa arti internet itu sendiri.

Bagaimana Konsep Internet?

Apa itu internet ?

Internet dalam bahasa Inggris adalah Interconnected Network, secara harfiah adalah “jaringan yang saling berhubungan”. Menjadikan sebuah sistem jaringan komputer yang saling terhubung secara global dengan menggunakan paket protokol internet.

Untuk sekarang, protokol internet yang kita gunakan adalah TCP/IP untuk menghubungkan berbagai perangkat.
Singkatnya TCP/IP seperti alamat rumah kita.

Sejarah Internet

https://online.jefferson.edu/wp-content/uploads/2016/11/1970s.png

Internet dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat atau U.S. Departement of Defence pada tahun 1969 melalui proyek lembaga ARPA. Yang saat itu mengembangkan jaringan yang dinamakan ARPANET (Advanced Research Project Agency Network).

Pada saat itu mereka membuat sistem jaringan dengan menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir dan untuk menghindari terjadinya kerusakan pada informasi terpusat.

Jika terdapat serangan di tempat tertentu, informasi itu akan tersedia di lokasi lain.

 

Cara Kerja Internet

Internet memanfaatkan IP Address sebagai penghubung antara server di seluruh dunia. Internet bekerja dengan sangat cepat karena di dukung adanya perangkat yang handal dalam transmisi data. Setiap server memiliki IP berbeda dengan berbagai alokasi alamat IP. Sebagai contoh dalam ruang lingkup MAN sebagai berikut.

Baca Juga  Cara Install LibreNMS di Ubuntu 20.04
BGP
BGP

Internet ada di karenakan terdapat komputer yang saling terhubung satu dengan yang lainnya. Beberapa perangkat keras menjadi pendukung agar internet itu dapat di fungsikan seperti semestinya seperti :

UTP

Kabel STP/UTP

Kabel STP/UTP jadi kabel pendukung pada jaringan LAN, agar dapat saling terhubung pada 1 area terdekat dengan jarak maksimal 100 meter.

fiberoptic

Fiber Optic

Secara global, fiber menjadi solusi paling jitu karena memiliki latensi paling rendah dari yang lain. Karena menggunakan serat kaca sebagai bahan utama untuk trasmisi data.

switch

Switch


Karena banyaknya perangkat yang terhubung, switch menjadi alat penting agar dapat menghubungakan perangkat yang lebih pada dalam cangkum LAN.

router

Router

Router menjadi hal penting pada berbagai server. Di karenakan untuk saling terhubung harus ada perangkat untuk alokasi atau perutean transmisi data.

firewall

Firewall

Demi keamanan transmisi data, firewall diperlukan di berbagai aspek. Untuk menghindari dari hal yang tidak di inginkan seperti adanya akses ilegal.

Internet menggunakan sistem seperti client-server agar dapat digunakan semestinya. Kita setiap hari yang menggunakan internet adalah contoh pada sisi client. Pada sisi server ialah sebuah komputer dengan kemampuan yang lebih besar daripada umumnya.

Fungsi dari server juga memiliki peran yang berbeda dari sisi client. Di artikel Apa itu Server kita menjelaskan tentang sejarah dan bagaimana fungsinya.

Kesimpulan

Internet singkatnya adalah sebuah komputer yang saling terhubung dengan beberapa metode dan standarisasi agar dapat digunakan secara global. Untuk saat ini perkembangan internet sudah meningkat drastis pada abad 21. Pada sisi perangkat pun banyak penambahan seperti Mikrotik.

  •  

 

One Response

  1. […] Router adalah sejenis perangkat yang digunakan untuk menghubungkan beberapa jaringan, baik itu jaringan yang sama atau berbeda. Router dapat juga didefinisikan sebagai perangkat jaringan internet berbentuk  fisik ataupun virtual yang dirancang untuk menerima, menganalisis, dan meneruskan paket data antar jaringan komputer. Sederhananya router ibarat lampu lalu lintas, dimana dia mengatur rute atau arah jaringan yang berbeda dan menghubungkannya agar bisa saling berkomunikasi dengan benar. Sebelum kalian membaca lebih jauh tentang router. Kalian bisa baca artikel kami sebelumnya tentang Cara Kerja Internet […]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *